Profil Teknik Pengelasan

Foto Saya
D4 Teknik Pengelasan
Surabaya, Jawa Timur, Indonesia
D4 Teknik Pengelasan adalah suatu wadah mahasiswa untuk menimbah ilmu tentang pengelasan yang berada di PPNS. mahasiswa Teknik Pengelasan adalah Mahasiswa yang kreatif dan penuh tanggung jawab. Vivat TL.
Lihat profil lengkapku

Minggu, 29 Januari 2012

“Indonesia Welding Competition 2010”

           
           Meningkatnya permintaan tenaga kerja bidang pengelasan bagi industri baik dalam negeri maupun luar negeri, membuat semakin meningkat pula masyarakat yang mempelajari lebih dalam tentang pengelasan. Dengan tujuan sebagai bahan program pengembangan dan pembinaan kompetensi pengelasan terhadap kebutuhan industri, Kementerian Perindustrian R.I. bekerjasama dengan Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya (PPNS) mengadakan Indonesia Welding Competition 2010.
 
          Kompetisi tingkat nasional ini dibagi menjadi dua ketegori, yakni kategori pelajar/mahasiswa dan kategori industri. Seleksi tingkat wilayah dilakukan serentak pada tanggal 12 Oktober 2010 pada lima wilayah di Indonesia, lima wilayah tersebut adalah Surabaya di kampus Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya sebagai pusat area Jawa Timur, Bali, NTB, NTT; Inlastek Surakarta sebagai pusat area Jawa Tengah dan D.I. Yogyakarta; Politeknik Negeri Jakarta sebagai pusat area Jawa Barat, Banten dan DKI Jakarta; Batam Welding School, Politeknik Batam sebagai pusat area Sumatera dan Kepulauan Riau sementara sebagai pusat area Kalimantan di Inlastek Samarinda.
          Peserta pada tingkat wilayah yang mendapat peringkat pertama dan kedua selanjutnya akan mengikuti seleksi tingkat nasional yang dikompetisikan secara terpusat di PPNS pada tanggal 27 – 28 Oktober 2010. Tetapi sebelum mengikuti seleksi tingkat Nasional peserta harus mengikuti Tes Teori tingkat Wilayah dan Tes Praktek Tingkat Wilayah.
      Pemenang dari kompetisi ini akan mendapatkan tropi dari Menteri Perindustrian R.I. serta dana apresiasi. Hadiah dan penghargaan tersebut dimaksudkan untuk meningkatkan semangat para insan pelaku teknologi pengelasan sehingga dapat terus mengupgrade pengetahuan dan kemampuan teknis dibidang pengelasan sesuai dengan standar nasional dan internasional.
        Kita harus bangga menjadi mahasiswa Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya dan Program Studi Teknik Pengelasan karena dalam seleksi tingkat wliayah yang lolos dalam 5 besar wiliayah Jawa Timur seluruhnya adalah Mahasiswa Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya dengan Program Studi Teknik Pengelasan. Dari lima besar hasil seleksi tingkat wilayah JATIM, Bali, NTT dan NTB meloloskan Hendri Budi K. Dan Yan Syahrudin Kahfi. Dua peserta terbaik dari tiap kategori tersebut selanjutnya akan di kompetisikan bersama dua peserta terbaik dari tiap kategori pada tiap wilayah di Indonesia.

clip_image004
Foto Peserta yang Lolos Lima Besar wilayah JATIM, Bali, NTT dan NTB

            Di tingkat nasional ini juara I diraih oleh Ahmad Priyono dari Universitas Muria Kudus, juara II diraih oleh Yan Syahrudin K. dari program studi D4 Teknik Pengelasan PPNS; juara III diraih oleh Ari Syahputra dari SMKN 2 Samarinda. Hal ini merupakan suatu hal yang membanggakan untuk Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya dan mahasiswa Teknik Pengelasan karena telah mendapat Juara dua Tingkat Nasional. Tetapi kita harus belajar lebih giat lagi karena kegiatan IWC ini dilakukan Dua Tahun sekali jadi kesempatan kita untuk menjadi Juara satu masih Terbuka Lebar. Terima Kasih VIVAT Teknik Pengelasan dan Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya .
clip_image006
Foto Juara II IWC Tingkat Pelajar/Mahasiswa

0 komentar:

Posting Komentar